Museum Bahari Bintan
Museum Bahari Bintan terletak di Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Museum ini menyimpan koleksi berupa artefak yang diklaim sebagai peninggalan berbagai Dinasti Tiongkok.
Selain itu, terdapat juga replika alat-alat menangkap ikan yang digunakan masyarakat setempat. Alat-alat penangkap ikan tersebut antara lain bubu, jaring, pukat, dan bento.
Keunikan museum ini terletak pada desain arsitektur bangunannya yang menyerupai Kapal Tradisional Kajang.
Sejarah singkat Museum Bahari Bintan
Museum Bahari Bintan diresmikan pada tahun 2006. Tema bahari pada museum merepresentasikan wisata bahari yang terdapat di Kabupaten Bintan.
Saat ini museum berada di bawah kepemilikan Pemerintah Kabupaten Bintan. Pengelolanya adalah Dinas Kebudayaan setempat. Visi museum adalah untuk menjadi sarana edukasi dan rekreasi yang berkualitas.
Alamat
Museum Bahari Bintan berlokasi di Jalan Trikora KM 3 Desa Teluk Bakau, Kec. Gunung Kijang, Kab. Bintan, Kepulauan Riau.
Lihat Lokasi di Google Maps: Museum Bahari Bintan
Jarak museum dari Bandara Raja Haji Fisabilillah sekitar 30 km. Sedangkan jarak dari Pelabuhan Sri Payung sekitar 28,3 km dan jarak dari Pelabuhan Berakit sekitar 32 km.
Untuk informasi kunjungan mengenai waktu berkunjung dan harga tiket masuk terbaru, kamu bisa lihat di akun Instagram-nya: @bintantourism
Baca Juga: Daftar Lengkap Nama Museum di Indonesia
Baca Juga: Peta Lokasi dan Sebaran Museum di Indonesia
Kamu sudah pernah berkunjung? Tulis review-nya di kolom komentar ya!
Referensi: Buku Katalog Museum Indonesia Jilid I, Kemendikbud | bintantourism.com
- Daftar Isi Buku Sejarah Indonesia Modern 1200-2004 Karya M.C. Ricklefs - August 12, 2024
- Daftar Provinsi di Indonesia Beserta Ibu Kotanya, Ada 38 Provinsi - August 5, 2024
- Peta Lokasi dan Sebaran Museum di Indonesia - January 14, 2023